Desember 4, 2024
Home » Bestie yang Bertubuh Gemuk Jangan Risau! Ini Tips Fashion Untuk Kalian Agar Selalu Tampil Cantik!

Adakah disini bestie yang bertubuh gemuk? Jangan minder dan stop berfikir bahwa kalian tidak bisa tampil cantik, kece dan trendy ya! Karena semua perempuan itu tetaplah cantik bagaimanapun juga.
Memang, cantik itu relatif dan relatifnya kecantikan seseorang sesuai pandangan dari orang lain yang menyukai dan tak menyukai kita. Sista yang bertubuh kurus, gemuk, hidung mancung, pesek. Semuanya memikili keunikan sendiri. Ada yang suka hidung imut, ada yang suka pipi tembem dan lain lain.

Karena kerelatifan kecantikan inilah, semua orang harus mensyukuri keunikan diri masing masing. Sebelum dicintai orang lain maka sista harus mencintai dan menghargai diri sendiri terebih dahulu. Kalau bukan kita, maka siapa lagi!

Jadi jangan risaukan jikalau ada orang lain yang mencaci atau mengkritik kita karena sejatinya kita dapat menyajikan tampilan terbaik yang kita bisa untuk dilihat sempurna dan terbaik oleh orang lain.

Untuk bestie yang bertubuh gemuk, ada tips yang dapat kalian terapkan untuk menjadikan penampilan kalian tetap cantik dan kece loh!

Tips penampilan untuk bestie yang bertubuh gemuk!

1. Kenakan pakaian yang longgar dan tidak ketat


Mengapa bestie harus mengenakan pakaian yang longgar dan tidak ketat? Karena dengan menggunakan pakaian ketat akan memperlihatkan lemak lemak tubuh yang keluar kesana kemari seperti sebuah anaconda yang sedang melilit perut. Maka sebaiknya mengenakan pakaian longgar agar tak nampak lemak disana sini ya bestie!

Selain tampak estetik, menggunakan pakaian yang longgar akan menjadikan kulit menjadi dapat bernafas lega dan sehat, selain itu keringat yang muncul tidak akan tertahan oleh pakaian ketat alhasil keringat tidak sampai tertahan di beberapa bagian tubuh bestie sekalian.

2. Hindari pakaian yang bermotif lebar dan pilih pakaian yang bermotif kecil kecil.

Pakaian dengan motif kecil kecil akan terlihat simple namun estetik dan membuat efek yang tidak akan menonjolkan bentuk tubuh terlalu mencolok apabila dibandingkan dengan pakaian bermotif besar, pakaian dengan motif lebar akan membuat pandangan terpusat pada besarnya motif dan besarnya tubuh sista.

3. Pilih pakaian dengan dasar berwarna gelap, atau pilih warna yang tidak terlalu menonjol

Memilih pakaian yang berwarna gelap sebagai dasar berpakaian akan menyamarkan bentuk tubuh yang besar. Jika memilih warna terang dan cenderung mencolok akan menambah efek lebar untuk tubuh bestie.
Boleh pakaan bermotif gelap dipadukan dengan warna lain sebagai outer atau aksen warna lain untuk menambah kesan kekinian.

4. Jika ingin memakai pakaian motif bergaris, pilih pakaian bergaris vertikal, bukan horizontal


Pakaian dengan motif garis vertikal akan mengurangi efek gemuk pada bestie dan membuat efek slim pada look yang dikenakan. Sebaliknya, pakaian dengan garis horisontal akan memberikan efek semakin gemuk dan melebar pada tubuh bestie sekalian.
Jangan pula memilih pakaian bermotif garis garis yang memiliki garis besar, namun pilih yang garisnya kecil kecil.

Pilih pakaian dengan model yang simple namun tetap kece dengan aksen yang lebih simple, tidak banyak kombinasi yang terlalu banyak di beberapa bagian tubuh seperti bahu , dada atau pinggul yang akan menambah volume bentuk tubuh yang semakin melebar di beberapa bagian.

Jangan gunakan pakaian yang berbahan mengkilat

Untuk sista yang bertubuh gemuk, penggunaan pakaian dengan bahan yang mengkilat akan menambah look efek yang menonjol bagi beberapa bagian tubuh sista, sebaiknya pakai pakaian yang berwarna mate agar tetap aman dan terlihat indah dan cocok untuk tubuh.

7. Memilih bawahan atau rok bermodel A

Rok dengan model ini akan memberikan kesan yang menyamarkan bagian perut dan bokong yang besar. Penggunaan rok bermodel A ini bisa memberikan efek pandangan menjadi terfokus pada bentuk rok bagian bawah yang melebar. Selain itu pengguna akan nampak semakin ramping. Pertimbangkan untuk memilih rok berbentuk ini ya bestie!

8. Menggunakan outer yang simple dan panjang

Selain akan terlihat indah dan Kece abis, outer yang panjang akan membantu menutupi lekuk tubuh bestie yang besar. Selain itu, penggunaan outer juga sangat fashionable pada jaman sekarang.
Beragam model dan motif serta bahan yang digunakan sebagai outer kekinian. Sebagai tips pilihlah outer yang memiliki bahan tipis tidak terlalu tebal dan simple.

9. Menggunakan sabuk di bagian perut

Menggunakan sabuk di bagian perut bestie yang bertubuh gemuk akan membuat perut terlihat lebih ramping dari bagian yang lain. Sehingga Sabuk ini akan memberikan efek menonjolkan tubuh bestie yang proporsional. Namun alangkah baiknya sabuk ini dikombinasikan dengan pakaian yang longgar dan tidak ketat karena ditakutkan perut bestie akan terlihat buncit atau lebih besar dibandingkan bagian tubuh yang lain.

10. Jika bestie ingin mengenakan pakaian berwarna warni dan berkombinasi kenakan pakaian dengan warna pastel yang lembut.

Berkreasi dengan warna memang boleh dilakukan namun sebaiknya padukan warna warna tersebut dengan warna pastel yang lembut dan tidak terlalu kuat. Karena selain terlihat kekinian, bestie juga akan lebih percaya diri karena warna pastel tidak akan menambahkan efek gemuk pada tubuh bestie.

11. Pilih Aksesoris yang simple dan tidak berlebihan.

Penggunaan aksesories yang simple akan membuat penampilan semakin manis. Penggunaan aksesoris yang sesuai dengan pakaian akan membuat kesan yang lebih elegan.
Namun ingat, pilih aksesoris yang kecil atau simple karena menghindari tampilan yang seakan akan lebay dan terlalu ramai.

12. Tidak mengenakan rok mini diatas lutut

Penggunaan rok mini atau rok pendek di atas lutut merupakan tindakan yang keliru karena justru akan membuat paha atas bestie menjadi terlihat lebih besar. Cobalah untuk menggunakan rok yang selutut atau rok panjang agar bentuk kaki yang besar tersamarkan.

Bagaimana bestie? Apakah kalian tertarik untuk mengikuti tips diatas dalam rangka menunjang penampilan bestie yang bertubuh gemuk?

Motivasi terbesar kecantikan yaitu terletak pada diri sendiri. Kalau fikiran kita percaya diri maka akan memunculkan inner beauty untuk ditampilkan kepada orang lain.

Caranya dengan menghargai diri sendiri dan buat diri kita nyaman dengan apa yang kita pakai. Hiasi diri dengan pakaian yang baik dan sesuai dengan diri bestie.

Ingat, cantik itu relatif! Kalau bukan kita, siapa lagi yang bisa menghargai diri kita!

Love your self first. than, everyone will love you!

1 thought on “Bestie yang Bertubuh Gemuk Jangan Risau! Ini Tips Fashion Untuk Kalian Agar Selalu Tampil Cantik!

Tinggalkan Balasan