Tidak suka coding anda adalah anak kuliah jurusan IT atau bahkan sudah lulus? Hmm, pernah terpikirkan menyesal sudah mengambil jurusan ini tidak? Jangan sampai anda menyesal, ya! Sebab ada kok rekomendasi profesi anak IT tanpa coding berikut ini. Agak aneh memang jika anak IT tidak suka coding. Namun, bagaimana lagi ya kan?
Coding memang sejatinya tidak bisa anda jauhi dari pelajaran selama kuliah IT. Sayangnya, banyak yang tidak menyukainya karena tergolong rumit dan tidak menyenangkan. Karena itu, bagi anda yang tidak suka. Maka, anda bisa membaca rekomendasi pekerjaan atau profesi anak IT tanpa coding berikut yuk!
UI/UX Designer
Saat menempuh matkul dulu anda lebih suka belajar menggambar ketimbang bahasa pemrograman? Tenang saja, anda bisa mengembangkan hobi ini kok. Anda bisa bekerja nantinya sebagai UI/UX Designer kok. Sudah tahu tentang profesi ini belum? Antara UI dan UX ada perbedaan loh. Tapi, seharusnya anda yang merupakan anak IT sudah tahu sedikit perbedaanya, kan? UI membuat sebuah model website atau software yang menarik alias eye-catching. Sedangkan UX mengerjakan pekerjaan agar website atau software tersebut bisa dengan mudah dimengerti oleh penggunanya.
Product Manager
Nah, profesi anak IT tanpa coding selanjutnya adalah Product Manager. Apa yang bisa anda lakukan dengan profesi ini? Sesuai dengan namanya, profesi ini hanya perlu melakukan strategi bagaimana caranya produk mereka bisa mencapai goals. Sehingga, skill yang anda perlukan tidak melulu harus lancar ngoding. Anda hanya perlu mengasah kemampuan komunikasi, pemikiran (analisis dan strategis) dan kemampuan negosiasi.
System Analyst
Anda yang ingin menjadi salah satu sistem analis handal tidak melulu harus paham coding kok. Yang perlu anda lakukan hanyalah melakukan inovasi dan menganalisa bagaimana sistem tersebut bisa berjalan dengan baik. Setidaknya anda bisa membuat sebuah sistem berguna bagi keberlangsungan bisnis.
Technical Writer
Anda lebih gemar menulis, menuangkan apa yang anda pikirkan dalam bentuk tulisan agar orang lain juga mengerti? Nah, profesi anak IT tanpa coding selanjutnya ini bisa anda pertimbangkan. Technical Writer memang sedikit berbeda dengan penulis lainnya. Sebab, mereka harus menganalisa sebuah sistem dan menjelaskan kepada pengguna melalui tulisan. Tahu tentang manual book sebuah alat? Nah, biasanya Technical Writer yang menuliskan buku panduan tersebut.
Database Administrator
Anda tidak perlu terlalu mahir coding jika ingin bekerja sebagai salah satu Database Administrator sebuah perusahaan kok. Namun, memang anda harus setidaknya paham salah satu bahasa pemrograman.
Software Tester
Nah, anda tidak perlu pusing mengolah kode agar bisa membuat sebuah program atau software. Anda bisa saja menjadi bagian tim penguji kok. Lebih ringan daripada menciptakan software itu sendiri, bukan?
SEO Specialist
Siapa sih yang tidak butuh pakar SEO, sekarang ini? Seiring banyaknya pelaku usaha atau bisnis online. Maka, SEO Specialist ini pasti akan selalu dibutuhkan. Dan, ini juga menjadi salah satu profesi anak IT tanpa coding yang bisa anda jajal.
Business Analyst
Ada banyak profesi yang mengandalkan analisa bagi anda yang tidak gemar coding. Misalnya data analyst, system analyst hingga business analyst. Anda nantinya akan melakukan usaha bagaimana caranya agar bisnis atau perusahaan bisa berkembang dengan baik. Tentu saja, dengan adanya bantuan teknologi.
Itu tadi beberapa profesi anak IT tanpa coding yang bisa anda coba. Jadi, walaupun anda tidak gemar dengan coding atau mungkin kurang menguasainya. Belum tentu anda tidak akan berguna di masa depan ya guys!
Baca Juga : Berapa Sih Gaji Software Engineer? Ternyata Ini Kisarannya
3 thoughts on “8 Rekomendasi Profesi Anak IT Tanpa Coding”