September 14, 2024
Home » Kopian SM (Sudimoro), Sederetan Tempat Nongkrong Hits Anak Muda di Malang

Wilayah SM atau seringkali disebut Sudimoro, merupakan wilayah yang mayoritas sebagai tongkrongan mayoritas anak muda mulai dari tingkat SMP, SMA/ SMK atau Mahasiswa. Mereka dapat menikmati berbagai jenis tongkrongan di kawasan ini. Banyak Caffe caffe dan tempat nongkrong yang nyaman dan bagus untuk sekedar melepaskan penat sepulang beraktivitas.
Harga yang ditawarkan di tempat ini juga relatif terjangkau dan beraneka macam jenis. Semuanya tergantung dari tempat dan kualitas yang ditawarkan oleh penjual di kawasan ini.

Keunikan Kopian SM

Banyaknya tempat tempat yang ditawarkan membuat pengunjung bebas memilih lokasi tongkrongan nya. Tempat ini memang tergolong unik dan menarik dalam pandangan anak muda.

Berbagai menu kopi dan minuman ada di tempat ini, ada pula berbagai menu makanan yang variatif di setiap penjual pada kawasan ini.
Mulai dari Cafe yang kecil hingga Caffe yang Besar dan luas ada di wilayah ini.

Mulai dari pilihan tempat nya yang variatif hingga harga yang ditawarkan juga variatif dan disesuaikan dengan kantong anak muda. Ini yang membuat tongkrongan ini sering kali dikunjungi.

Letaknya di sekitar kawasan kota

Letaknya yang mudah dijangkau dari berbagai arah membuat tempat ini ramai dikunjungi, hanya butuh waktu sekitar 5 menit dari kota Malang. Tempat ini juga termasuk dekat dengan lokasi persekolahan serta lokasi kampus di malang.
Lebih tepatnya tongkrongan ini di Kawasan Sudimoro, Jalan Ikan Tombro, Tanjungsari , Mojolangu Kecamatan Lowokwaru Kota Malang

Full Music di Tongkrongan Sudimoro


Tak hanya menu makanan dan tempat yang dapat dipilih sesuai dengan keinginan, lokasi ini juga menawarkan berbagai hiburan mulai dari music sound kekinian serta pertunjukan music akustik atau jamming.
Tempat ini juga dibuka mulai pagi hingga malam hari.

Menu Makanan dan Minuman Variatif


Berbagai Aneka Kopi ada di tempat ini. Beberapa tempat juga disajikan oleh barista yang hebat dan oke pula. Mulai dari Kopi Tubruk, es kopi, korean kopi, latte art dan masih banyak lagi.
Selain kopi, minuman lainnya juga tersedia di kawasan ini seperti teh, milk tea, ice cream, soda dan lain lain.
Makanan juga sangat variatif mulai dari pecel, bakso, rujak manis, nasi uduk, rawon, aneka seafood lobster, kepiting, cumi cumi dan banyak lainnya.
Snack juga sangat bervariasi mulai dari kentang goreng, pisang goreng, dan banyak lagi.

Parkir kendaraan yang luas

Karena Area ini adalah khusus untuk tongkrongan maka banyak pula disediakan lahan parkir luas setiap pengelolanya agar pengunjung tidak kesulitan dalam mengamankan kendaraannya.

Fasilitas toilet dan mushala


Banyak Caffe Caffe yang menyediakan tempat shalata atau mushalla yang luas serta toilet di dalamnya sehingga pengunjung dapat betah berlama- lama di lokasi tersebut karena tersedianya fasilitas yang lengkap dan nyaman.

Beberapa rekomendasi coffee di kawasan Sudimoro ini antara lain:

  1. Aromatic Coffee
  2. Lupa Lelah Caffe
  3. Pojok Pantai
  4. Coffeebelt NS 25
  5. Kopi Letek
  6. kopiyor Sudimoro
  7. Paradista Coffee
  8. Andyou Coffee
  9. Con. Co Coffee & Garden
  10. Sera Kota Coffee
    Dan masih banyak lagi yang lainnya
    Nah itulah pembahasan kali ini seputar Tongkrongan SM (Sudimoro) Malang.
    Bagi anda pecinta kopi dan membutuhkan tempat nongkrong anda patut datang ke wilayah Sudimoro ini, karena selain banyak pilihan Caffe, juga memiliki suasana yang beranekaragam sesuai apa yang anda inginkan.
    Semoga artikel ini bermanfaat untuk pembaca sekalian.

Tinggalkan Balasan